Pages

Ads 468x60px

Senin, 14 Oktober 2013

Oh...Cinta



Cinta adalah fitrah. Semua manusia pasti punya cinta atau perasaan seperti itu. Hewan pun membesarkan anaknya dengan cinta. Allah menciptakan makhluk dengan penuh cinta. Dunia aman karena ada cinta. Pendeknya, semua hal yang terjadi di dunia ini karena cinta.
Namun, terkadang cinta pun bisa menjadi noda atau empedu bagi para pelaku cinta, sebagai kesalahan dalam memaknai cinta itu sendiri. Oleh karena itu, kalo kita ngomongin cinta, kita harus betul-betul dalam keadaan sadar dan gak sedang dimabuk cinta. Atau jangan berlebihan ketika mengagumi cinta karena suatu saat nanti, cinta itu bisa jadi menjadi penyakit yang menderitakan.
Kekuatan sebuah cinta emang dashyat. Taj Mahal di India salah satu bukti kehebatan dampak sebuah cinta. Taj Mahal yang dibangun oleh Shah Jahan (Sihabuddin) sebagai tanda cintanya kepada Mumtaz Mahal, sang istri yang mendahuluinya menghadap Sang Pencipta.
Hanya dengan cinta, kita dapat bertahan untuk dapat terus bertahan untuk tetap melanjutkan kehidupan. Jika seseorang sudah mengerti hakikat cinta, segala penderitaan yang dilaluinya akan tampak sebagai nikmat yang membentang luas. Ya, cinta yang sebenarnya. Bukan cinta sesaat dan bukan cinta pengumbar nafsu belaka. Cinta yang membawa kedamaian bagi siapapun yang mendekatinya. Itulah kekuatan cinta yang sebenarnya.
Kita diciptakan Allah dengan rasa cinta-Nya dan sudah sepantasnyalah kita membalas rasa cinta itu hanya kepada-Nya pula. Segala yang kita lakukan di dunia ini hendaknya didasarkan untuk mengharapkan cinta-Nya saja, bukan maksud lain. 
Percayalah! Jika semua jenis cinta yang ada di dunia ini sudah musnah dan hilang tertelan zaman, cinta kepada Allahlah yang akan mengekalkan kita dari “kematian”. Jiwa kita akan selalu hidupdan bersemayam dalam lubuk hati dengan sebuah kedamaian. Bukankah nikmat yang paling indah bagi penduduk surga adalah nimat ru’yat, yaitu memandang Allah dengan kasatmata. Memandang Tuhannya dengan penuh kedamaian. Sebuah kepuasan yang takkan terlukiskan oleh kata-kata.
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...